Aneka Sayuran yang Menyehatkan dan Disukai Anak-Anak

Beberapa anak tidak terlalu suka sayur karena rasa yang diberikan relatif pahit. Namun, beberapa sayur berikut ini cukup digemari oleh anak kecil. Dengan beberapa kandangannya yang menyehatkan, sayur mayur tersebut bisa didapatkan dengan mudah pula. Belanja sayuran online berikut ini bisa menjadi referensi yang tepat bagi buah hati tercinta.

Aneka Sayuran yang Sehat dan Digemari Anak Kecil

  1. Brokoli

Ini merupakan salah satu jenis sayuran hijau yang sangat bermanfaat bagi tumbuh kembang si kecil. Sayuran hijau memang selalu memberikan manfaat yang begitu banyak bagi tubuh manusia. Salah satunya yaitu kaya akan zat besi.

Selain itu, dalam brokoli juga terdapat kandungan vitamin A dan C yang sangat baik untuk pemenuhan nutrisi dalam tubuh. Brokoli bisa didapatkan dengan mudah melalui situs tanihub.com. Terdapat banyak pilihan sayuran bernutrisi yang dapat dibeli dan sangat sederhana untuk melakukannya.

  1. Bayam

Ada satu lagi sayuran hijau yang sangat baik untuk kesehatan anak-anak. Bayam dengan beberapa nutrisi di dalamnya, seperti Vitamin A dan C serta zat besi, juga penting untuk tumbuh kembang buah hati. Berbagai variasi makanan bisa dilakukan menggunakan bahan baku sayur ini.

Bayam juga bisa didapatkan dengan belanja sayuran online. Mendapatkan sayur dengan kandungan asam folat dan kalsium ini bisa sangat mudah dilakukan. Dengan begitu, buah hati pun memperoleh nutrisi yang ideal dan cukup.

  1. Wortel

Inilah sayuran yang cukup disukai oleh anak kecil. Wortel tidak hanya bisa diolah menjadi beberapa sup ataupun masakan lainnya. Namun, dibuat menjadi jus wortel juga sangat lezat untuk dinikmati. Terlebih lagi jika ditambahkan dengan beberapa bahan seperti susu ataupun yogurt.

Kandungan yang ada pada wortel juga sangat menyehatkan badan manusia. Tidak hanya vitamin A saja, namun ada juga Vitamin B3, B1, serta B6. Mendapatkannya pun juga bisa melalui ponsel dengan gerakan jari saja. Ya, wortel bisa didapatkan dengan belanja sayuran online melalui platform yang tepat.

  1. Jagung

Sayuran yang berwarna kuning juga tak kalah lezat untuk dikonsumsi oleh anak kecil. Banyak diantara mereka yang menyukainya. Hal itu lantaran rasa yang ada pada jagung tidak seperti kebanyakan sayuran yang terasa pahit. Jagung cukup enak bagi anak-anak, bahkan beberapa terasa manis ketika dimakan.

Banyak kandungan protein yang dikandung dalam satu batang jagung. Nutrisi tersebut sangat baik untuk tumbuh kembang si kecil. Zat itu dikenal sebagai zat pembangun karena berandil besar dalam pertumbuhannya. Sama seperti bahan-bahan sebelumnya, jagung juga dapat dibeli dengan belanja sayuran online. Hal ini tentu sangat ringkas dan mudah untuk dilakukan.

  1. Kentang

Jenis sayuran ini sudah sangat dikenal oleh berbagai kalangan, termasuk anak-anak. Rasanya tidak terlalu hampar dan dapat divariasi menjadi berbagai jenis olahan. Selain dijadikan salah satu bahan sup atau masakan lain, kentang juga bisa secara sederhana dipotong kecil-kecil dan digoreng lalu dibubuhi sedikit garam atau bumbu lainnya serta saus.

Kandungannya juga cukup banyak diantaranya yaitu Vitamin B6 dan C. Serat yang ada di dalamnya juga sangat baik untuk pencernaan. Ada juga kandungan potasium untuk kesehatan organ jantung manusia.

Beberapa rekomendasi sayuran di atas bisa menjadi alternatif yang tepat untuk konsumsi anak-anak. Dengan mudahnya belanja sayuran online sangat membantu kebutuhan sehari-hari. Semua sayur tersebut bisa didapatkan dengan sangat mudah melalui tanihub.com. Oleh sebab itu, langsung saja buka ponsel pribadi dan akses web itu lalu beli sayuran yang dibutuhkan.